-->

Notification

×

Sebab Tuhan adalah Roh; dan dimana ada Roh Allah, disitu ada kemerdekaan 2 Korintus 3:17

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Kasih Karunia Berdasarkan 2 Korintus

Sabtu, 02 September 2017 | September 02, 2017 WIB | 0 Views Last Updated 2021-04-02T20:15:54Z
II Korintus 12:9 Tetapi jawab Tuhan kepadaku: "Cukuplah kasih karunia-Ku bagimu, sebab justru dalam kelemahanlah kuasa-Ku menjadi sempurna." Sebab itu terlebih suka aku bermegah atas kelemahanku, supaya kuasa Kristus turun menaungi aku.

Kata kasih karunia berasal dari kata "χάρις / charis" menurut Strong's Concordance adalah:
  • (a) anugerah, sebagai anugerah atau berkat yang dibawa kepada manusia oleh Yesus Kristus, 
  • (b) nikmat, 
  • (c) syukur, terima kasih, 
  • (d) nikmat, kebaikan hati
Cukuplah kasih karunia-Ku bagimu, sebab justru dalam kelemahanlah kuasa-Ku menjadi sempurna. Tuhan memberikan kasih karunia-Nya cukup. Cukup adalah penilaian dari Tuhan yang disesuaikan dengan kondisi Paulus dan situasi yang dihadapinya.
Apakah kasih karunia cukup itu ? Apakah cukup adalah sesuatu keseimbangan hak dan kewajiban Paulus? Bagaimanakah kasih karunia yang cukup itu membiarkan kelemahan, meskipun dalam kelemahan kuasa Tuhan menjadi sempurna?

Bila mengamati bentuk kasih karunia dalam 2 Korintus, maka kasih karunia yang diberikan Tuhan kepada Paulus sangat terkait dengan pelayanan Paulus terhadap Jemaat di Korintus. Paulus dan Jemaat di Korintus memiliki kelemahan yang secara manusiawi sangat berat, namun dalam kelemahan ada kasih karunia Allah yang mampu mengatasi kelemahan tersebut. (disini / kali ini tidak berbicarakan kelemahan) Apakah kasih karunia yang Tuhan Allah berikan? Tuhan memberikan kasih karunia dalam bentuk antara lain :

  • Hidup pelayanan yang dikuasai ketulusan, kemurnian dan tidak memakai hikmat / pengetahuan duniawi sekalipun berlatar belakang seorang Farisi yang terdidik. [ II Korintus 1:12 Inilah yang kami megahkan, yaitu bahwa suara hati kami memberi kesaksian kepada kami, bahwa hidup kami di dunia ini, khususnya dalam hubungan kami dengan kamu, dikuasai oleh ketulusan dan kemurnian dari Allah bukan oleh hikmat duniawi, tetapi oleh kekuatan kasih karunia Allah.]
  • Hidup yang dapat memberi sekalipun dikelompokan jemaat miskin. [2 Korintus 9:8 Dan Allah sanggup melimpahkan segala kasih karunia kepada kamu, supaya kamu senantiasa berkecukupan di dalam segala sesuatu dan malah berkelebihan di dalam pelbagai kebajikan.]

Dalam kelemahannya dan jemaat yang dilayanipun lemah tidak dapat membantu, Paulus diberikan kasih karunia tetap dapat terus melayani. Melayani dalam kondisi kelemahan yang dialami Paulus, hanya kemurnian dan ketulusan saja yang memampukan terus melakukan apa yang merupakan hati Tuhan dalam pelayanan tersebut.
Dalam kelemahan jemaat Korintus hanya kasih karunia Tuhan saja yang memampukan jemaat Korintus menjadi berkat bagi lingkungannya di kota Korintus dan sesama tubuh Kristus bagi dunia. [perhatikan juga II Korintus 8:4 Dengan kerelaan sendiri mereka meminta dan mendesak kepada kami, supaya mereka juga beroleh kasih karunia untuk mengambil bagian dalam pelayanan kepada orang-orang kudus.dan II Korintus 1:15 Berdasarkan keyakinan ini aku pernah merencanakan untuk mengunjungi kamu dahulu, supaya kamu boleh menerima kasih karunia untuk kedua kalinya.]

Dalam kelemahan, kasih karunia Allah sangat penting. Kasih karunia Allah berbeda dengan "hikmat dunia". Paulus memilih Kasih karunia Allah dibandingkan hikmat dunia dan menasehati kita dalam kuasa dan tuntunan Roh Allah untuk tinggal dalam kasih karunia-Nya. [II Korintus 6:1 Sebagai teman-teman sekerja, kami menasihatkan kamu, supaya kamu jangan membuat menjadi sia-sia kasih karunia Allah, yang telah kamu terima.]


Hidup mengandalkan kasih karunia-Nya terutama dalam kelemahan mendatangkan kuasa Allah berkerja aktif dalam kehidupan pelayanan Paulus dan kehidupan berjemaat. Kasih karunia dalam kelemahan mendatangkan ucapan syukur yang melimpah dan kemuliaan Allah nyata bagi orang banyak dan bangsa-bangsa. [II Korintus 4:15 Sebab semuanya itu terjadi oleh karena kamu, supaya kasih karunia, yang semakin besar berhubung dengan semakin banyaknya orang yang menjadi percaya, menyebabkan semakin melimpahnya ucapan syukur bagi kemuliaan Allah.]

Hanya dalam kasih karunia-Nya, Paulus dan jemaat-jemaat Tuhan dapat mengatasi kelemahan yang melekat di dalamnya. Dalam kasih karunia Allah melimpah kekuatan Allah yang memancarkan kemuliaan untuk Allah mengundang ucapan syukur bagi Tuhan Allah dalam Yesus Kristus dalam bangsa-bangsa di dunia.
Tinggal dalam kasih karunia Allah yang diberikan Allah dengan cukup dan sedapat mungkin tidak mungunakan hikmat dunia, agar kuasa Allah melimpah dalam kehidupan yang mengatasi kelemahan dan membuat hidup penuh ucapan syukur dan hormat yang tulus dan murni kepada Allah.
×
Berita Terbaru Update