Sebab Tuhan adalah Roh; dan dimana ada Roh Allah, disitu ada kemerdekaan 2 Korintus 3:17

Jumat, 11 Agustus 2017

Mendidik Takut Tuhan

Ulangan 31:13. dan supaya anak-anak mereka, yang tidak mengetahuinya, dapat mendengarnya dan belajar takut akan TUHAN, Allahmu, --selama kamu hidup di tanah, ke mana kamu pergi, menyeberangi sungai Yordan untuk mendudukinya."

Teks di atas dengan jelas dan tegas agar anak-anak harus belajar dan takut akan Tuhan sebab mereka tidak mengetahuinya segala peristiwa yang dikerjakan Tuhan bagi leluhur mereka yaitu para bapak bangsa Israel yang dibawa Tuhan dari Mesir ke Tanah Perjanjian yang akan didatanginya di seberang sungai Yordan. Jadi anak-anak yang dimaksud mereka yang belum lahir sebab mereka tidak mengetahuinya sebab mereka bukan saksi mata dan mengalami aneka peristiwa yang dasyat dari Tuhan meskipun dalam perjalan selanjutnya Yosua pun dikaruniakan Tuhan memimpin bangsa Israel dengan pertolongan yang ajaib sehingga perbuatan Tuhan mengalami kesinambungan dari waktu ke waktu hingga Yerusalem Baru di langit dan bumi baru sebab Tuhan tidak berubah kasihNya dan kuasaNya.

Sebelum mereka wajib menceritakan kepada generasi penerus tentang Tuhan agar mereka mendengar dan takut kepada Tuhan maka generasi yang mengalami Tuhan dalam hidupnya yaitu bangsa Israel yang dipimpin oleh Musa menjelang menyeberangi sungai Yordan harus belajar takut akan Tuhan. ( Ulangan 31:12  Seluruh bangsa itu berkumpul, laki-laki, perempuan dan anak-anak, dan orang asing yang diam di dalam tempatmu, supaya mereka mendengarnya dan belajar takut akan TUHAN, Allahmu, dan mereka melakukan dengan setia segala perkataan hukum Taurat ini, ) Mereka yang mengalami aneka peristiwa dasyat dari Tuhan dari Mesir sampai menjelang masuk ke tanah perjanjian tetap harus belajar takut kepada Tuhan sebab mujizat tidak menjamin sipenerima mujizat itu menjadi taku akan Tuhan sehingga banyak orang Israel yang gagal masuk tanah perjanjian.

Takut akan Tuhan adalah suatu yang diharapkan oleh Tuhan bagi generasi ke genarasi yang dipanggil Tuhan menikmati persekutuan denganNya. Tuhan untuk generasi sebelumnya dan atau yang terlebih dahulu mendengar dan atau membaca firmanNya adalah menceritakan agar anak-anak mereka atau yang belum mendengar atau membacaNya mendengar dan belajar takut akan Tuhan selanjutnya Tuhan akan melakukan pekerjaanNya untuk meneguhkan kesaksian mereka. Tetapi sebelum mereka mengajarkan takut akan Tuhan maka generasi sebelumnya pun harus belajar takut akan Tuhan sebab Tuhan telah menunjukkan penyertaanNya yang ajaib.

Dalam konteks Taurat maka takut akan Tuhan memiliki beberapa pengertian antara lain:
  • Jangan kutuki orang tuli dan orang buta dan jangan memberi batu sandungan. (Imamat 19:14)
  • Hormat kepada orang tua yang tua dan orang ubanan. ( Imamat 19:32)
  • Jangan (tidak) merugikan orang lain. ( Imamat 25:17 )
  • Berpegang kepada segala ketetapan dan perintahNya. ( Ulangan 6:2 )
  • Beribadah kepada Tuhan ( Ulangan 6:13)
  • Hidup menurut jalanNya, Mengasihi Tuhan dengan segenap hati dan jiwa. ( Ulangan 10:12)
  • Kepada Tuhan harus mendengarkan suaranya, berbakti dan berpaut. ( Ulangan 13:4)
  • Membaca & berpegang hukumNya dan melakukan ketetapanNya. (Ulangan 17:19)
Dalam hidup takut akan Tuhan ada janji Tuhan kepada pengikut Taurat antara lain:
  • Berumur lanjut ( Ulangan 6:2)
  • Hidup dalam keadaan baik ( Ulangan 6:24)
  • Menikmati tanah perjanjian. ( Ulangan 31)
Singkat kata Takut akan Tuhan memilih mendengar dan percaya dan taat melakukan firman Tuhan, contoh:



Dalam perjalanan waktu umat Tuhan makin mengerti bahwa Takut akan Tuhan juga meliputi antara lain :
  • Takut akan Tuhan adalah suci. (Mazmur 19)
  • Memuji dan memuliakan Tuhan ( Mazmur 22)
  • Bergaul karib dengan Tuhan dan Tuhan membeikan janji-janjiNya ( Mazmur 25)
  • Mendapatkan kasih setia Tuhan ( Mazmur 33 )
  • Malaikat Tuhan berkemah mengelilingi yang Takut akan Tuhan dan tidak kekurangan, (Mazmur 34) ...........................................................................
  •  Salomo pun menyatakan dengan takut akan Tuhan kita akan memiliki hikmat (amsal 9) dan terhindar dari jerat maut ( Amsal 14:27) ....... dll.
Takut akan Tuhan adalah perpaduan antara mendengar firman Tuhan, percaya dan taat kepada jalan yang ditunjukkanNya dan Tuhan meneguhkan segala firmanNya sehingga kita dan orang disekitar kita melihat keperkasaan dan perbuatan Tuhan dengan cara dan waktu Tuhan sesuai kehendakNya.

Dalam Teks di atas mengunakan kata וְלָ֣מְד֔וּ yang berarti takut akan Tuhan selain mendengarkan adalah proses belajar  ( makna lain untuk berolahraga) yakni tindakan melakukan sesuai apa yang didengar dengan aktifitas sehingga terlebih lebih dalam mengajar anak anak agar takut kepada Tuhan seperti orang tuanya yang juga telah belajar takut akan Tuhan menghendaki keteladanan orang yang telah mendengar, percaya kepada FirmanNya ditularkan kepada orang lain termasuk anak-anak generasi penerusnya sehingga orang tua dan atau yang mengajar belajar takut akan Tuhan harus selalu melakukan hal yang sama.

Takut kepada Tuhan harus belajar takut akan Tuhan dan belajar berlaku untuk seumur hidup sebab selama hidup kita harus belajar menjalani kehidupan sesuai jalan Tuhan yang ditunjukkan kepada kita melalui firman-Nya dan Tuhan akan melakukan pekerjaanNya bagi kita meneguhkan firmanNya ..... seperti dalam Yesaya 46:4 Sampai masa tuamu Aku tetap Dia dan sampai masa putih rambutmu Aku menggendong kamu. Aku telah melakukannya dan mau menanggung kamu terus; Aku mau memikul kamu dan menyelamatkan kamu.

Tuhan memberkati setiap orang yang takut akan Tuhan terlebih lebih bagi yang terlibat dalam proses belajar dan mengajar takut akan Tuhan dengan mendengar dan atau juga membaca FirmanNya serta berusaha untuk melakukannya.

Share this

Random Posts

Kontak

Pesan untuk admin dapat melalui: Kirim Email

Label Mobile

biblika (83) budaya (47) dasar iman (96) Dogmatika (75) Hermeneutika (75) karakter (42) konseling (81) Lainnya (91) manajemen (66) pendidikan (58) peristiwa (69) Resensi buku (9) Sains (53) Sistimatika (71) sospol (64) spritualitas (91) tokoh alkitab (44) Video (9)