-->

Notification

×

Sebab Tuhan adalah Roh; dan dimana ada Roh Allah, disitu ada kemerdekaan 2 Korintus 3:17

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Malaikat Tuhan, Lot serta Penduduk Sodom Gomora

Rabu, 10 Oktober 2018 | Oktober 10, 2018 WIB | 0 Views Last Updated 2023-07-02T20:35:49Z
Kejadian 19:9 Tetapi mereka berkata: "Enyahlah!" Lagi kata mereka: "Orang ini datang ke sini sebagai orang asing dan dia mau menjadi hakim atas kita! Sekarang kami akan menganiaya engkau lebih dari pada kedua orang itu!" Lalu mereka mendesak orang itu, yaitu Lot, dengan keras, dan mereka mendekat untuk mendobrak pintu

Dalam teks disebutkan bahwa Lot tidak disukai karena Lot duduk dipintu gerbang dan menjaga pintu gerbang dan diasosiasikan dengan menempatkan dirinya sendiri menghakimi penduduk Sodom dan Gomora. Puncak kekesalan penduduk Sodom dan Gomora turut dipicu dengan hadirnya dua malaikat Tuhan dalam wujud manusia berjumpa dengan Lot di pintu gerbang.

Apakah Lot mau menjadi hakim?- Apakah duduk di pintu gerbang mungkin lebih jauh bukti berada di sana dalam kapasitas magisterial yang memberikan nasehat, karena beberapa memiliki pengertian seharusnya dilakukan? Lot berjumpa dengan dua malaikat Tuhan dan menyambut serta memberi penghormatan, membasuh kaki dan mengajak bermalam di rumahnya.

Alkitab mencatat bahwa seluruh penduduk pria di Sodom dari yang muda sampai yang tua mendatangi kediam Lot dengan tujuan untuk memakainya. Kejadian 19:5 Mereka berseru kepada Lot: "Di manakah orang-orang yang datang kepadamu malam ini? Bawalah mereka keluar kepada kami, supaya kami pakai mereka." Kata pakai berasal dari kata וְנֵדְעָה yang akar katanya יָדַע / Yada yang berarti untuk mengetahui.

Lot memahami maksud penduduk Sodom mengenai makna ingin mengetahui tamu di rumahnya adalah ingin memakainya adalah bentuk lain menjalin hubungan dan sejumlah terjemahan seperti NIV, NTL, WEB diterjemahkan dengan kata seks sehingga kota penduduk Sodom diduga semuanya sudah jatuh kepada dosa homoseksual. Dalam kondisi menjurus kerusuhan akibat berkumpulnya massa di kediam Lot yang disebabkan hadirnya malaikat dalam rupa manusia mendatangkan maka Lot menawarkan sua gadisnya untuk diserahkan kepada orang banyak mengantikan tamu yang dihormatinya Kejadian 19:8 Kamu tahu, aku mempunyai dua orang anak perempuan yang belum pernah dijamah laki-laki, baiklah mereka kubawa ke luar kepadamu; perbuatlah kepada mereka seperti yang kamu pandang baik; hanya jangan kamu apa-apakan orang-orang ini, sebab mereka memang datang untuk berlindung di dalam rumahku.

Orang Sodom menolak anak Lot sebab lebih menghendaki tamu yang datang yakni dua orang pria yang diam di rumah Lot. Lot dibenci oleh penduduk Sodom karena melindungi pendatang baru dan beranggapan bahwa Lot telah berlaku seperti seorang hakim yang memutuskan perkara benar dan salah suatu tindakan dan meski pendatang yang diam di rumah Lot mungkin ikut memberi nasehat.

Malaikat yang dalam rupa dua pria yang bertamu membuat semua yang mengepung kediaman Lot kehilangan penglihatan dan tidak dapat menemukan rumah Lot. sehingga maksud kedatangan mereka ke rumah Lot dapat berjalan sebagaimana mestinya dan Lot melihat secara pribadi puncak hasrat penduduk Sodom yang lebih menyukai hubungan sejenis dibandingkan hubungan berlainan jenis.

Lot yang berdiam di Sodom dimana Sodam pernah ditolong Tuhan dari penjajahan sehingga merdeka dan berdaulat secara fisik tidaklah menjadi jaminan bahwa Tuhan akan selalu membela karena ada Lot bila penduduk Sodom makin tidak berkenan di hadapan Tuhan bahkan orang-orang yang mengembalakan domba Lot pun terseret dalam kehidupan Sodom.

Lot yang tidak melakukan penyimpangan seksual dinyatakan benar oleh Tuhan sebab tidak larut dalam kejahatan. Dua malaikat Tuhan sanggup menyatakan kebenaran Allah bahwa Lot pantas diselamatkan dan penduduk Sodom pantas mendapatkan hukuman Tuhan sebab mereka telah merusak dan melakukan penyimpangan seksual secara masal dan menjadi sistem dalam budaya di Sodom.

×
Berita Terbaru Update