Sebab Tuhan adalah Roh; dan dimana ada Roh Allah, disitu ada kemerdekaan 2 Korintus 3:17

Jumat, 28 Desember 2018

Zaman Anugerah


Yohanes 1:17 mengatakan, “Sebab hukum Taurat diberikan melalui Musa, tetapi anugerah dan kebenaran datang melalui Yesus Kristus.” Di sini kita nampak bahwa hukum Taurat berkaitan dengan Musa, anugerah berkaitan dengan Yesus Kristus. Jadi di sini tersirat dua zaman: zaman hukum Taurat dan zaman anugerah.

Zaman Anugerah atau zaman Gereja/ jemaat atau masa "selang" atau masa "jeda atau disebut masa "Dispennsasi" dimulai tahun 32 Masehi dan akan berakhir dengan pengangkatan gereja.

Masa Anugerah di sini adalah masa keselamatan yang disediakan bagi orang yang percaya kepada Tuhan Yesus. Keselamatan tersebut adalah dipulihkannya hubungan manusia dengan Allah, karakter manusia diperbaharui dan perkenanan Tuhan menjadikan manusia pewaris Kerajaan Allah, dimuliakan bersama-sama dengan Tuhan Yesus. Di zaman anugerah ini keselamatan tersebut ditawarkan. Bagi orang yang menerima keselamatan itu, yaitu percaya secara benar dengan mengikuti jejak-Nya, baginya tersedia kemuliaan bersama dengan Yesus dalam Kerajaan-Nya. Ini adalah masa di mana manusia dimungkinkan menjadi corpus delicti.

Di zaman anugerah ini bukan berarti hidup manusia menjadi lebih nyaman dan dunia lebih aman, tetapi sebaliknya, justru hidup manusia menjadi tidak nyaman dan dunia tidak menjadi aman. Di waktu zaman anugerah atau zaman akhir ini, dunia akan dibawa kepada pergolakan-pergolakan yang hebat. Justru pergolakan tersebut menandai akan datangnya zaman baru. Pergolakan-pergolakan yang hebat itu dinyatakan Tuhan Yesus dalam Matius 24: 6-8: Kamu akan mendengar deru perang atau kabar-kabar tentang perang. Namun berawas-awaslah jangan kamu gelisah; sebab semuanya itu harus terjadi, tetapi itu belum kesudahannya. Sebab bangsa akan bangkit melawan bangsa, dan kerajaan melawan kerajaan. Akan ada kelaparan dan gempa bumi di berbagai tempat. Akan tetapi semuanya itu barulah permulaan penderitaan menjelang zaman baru.

Zaman Gereja samapi pengangkatan merupakan rahasia yang tidak diketahui pada masa Perjanjian Lama. ( 1 Korintus 15:51 sesungguhnya aku menyatakan kepadamu suatu rahasia: kita tidak akan mati semuanya, tetapi kita semuanya akan diubah, 52 dalam sekejab mata, pada waktu bunyi nafiri yang terakhir. Sebab nafiri akan berbunyi dan orang orang mati akan dibangkitkan dalam keadaan yang tidak dapay binasa dan kita semua akan diubah. )

Zaman Anugerah atau zaman gereja merupakan pernyataan kemurahan Allah , pernyataan kasih karunia Allah kepada manusia. ( Titus 2:4-5 Tetapi ketika nyata kemurahan Allah, Juruselamat kita, dan kasihNya kepada manusia , pada waktu itu Dia telah menyelamatkan kita, bukan karena perbuatan baikyang telah kita lakukan, tetapi karena rahmat-Nya oleh permandian kelahiran kembali dan oleh pembaharuan yang dikerjakan oleh Roh Kudus. )

Masa anugerah masa gereja sebagai tubuh Kristus , Kristus sebagai kepala gereja ( Efesus 1:20-23). Gereja sebagai Mempelai Perempuan (Efesus 5:22-32) menjadi alat Allah untuk menyatakan kemuliaan ALlah sampai seluruh bumi penuh dengan kemuliaan Allah seperti air menutupi lautan ( Habakuk 2:14)

Bumi akan terus digoncang dengan berbagai goncangan yang membuat bumi tidak lagi menjadi hunian yang aman. Hal ini dimaksudkan agar anak-anak Tuhan mengerti bahwa maksud kedatangan Tuhan Yesus semata-mata hanya untuk mempersiapkan mereka masuk Kerajaan-Nya tetapi gereja diluputkan dari murka Allah ( 1 Tesalonika 5:9 Karena Allah tidak menetapkan kita untuk ditimpa murka, tetapi untuk beroleh keselamatan oleh Yesus Kristus, Tuhan kita )

Zaman anugerah juga akan mengakhiri sejarah Lusifer yang jatuh dan dunia ini. Dunia akan dibawa kepada keadaan yang terus bergolak sebelum zaman baru (Mat. 24:8, akan tetapi semuanya itu barulah permulaan penderitaan menjelang zaman baru).
Dalam zaman anugerah ini, mari kita sambut anugerahNya dengan hidup di dalam hukum kasih meskipun dalam kehidupan manusia ada hukuman menabur dan menuai.

Share this

Random Posts

Kontak

Pesan untuk admin dapat melalui: Kirim Email

Label Mobile

biblika (83) budaya (47) dasar iman (96) Dogmatika (75) Hermeneutika (75) karakter (42) konseling (81) Lainnya (91) manajemen (66) pendidikan (58) peristiwa (69) Resensi buku (9) Sains (53) Sistimatika (71) sospol (64) spritualitas (91) tokoh alkitab (44) Video (9)